TERKINI &
PROMO
Home >Informasi > Pelayanan > Rehabilitasi Medik

...

Rehabilitasi Medik

Apa yang dimaksud dengan Layanan Rehabilitasi Medik ?
Pelayanan rehabilitasi medik adalah pelayanan kesehatan terhadap gangguan fisik dan fungsi yang diakibatkan oleh keadaan/ kondisi sakit, penyakit atau cedera; melalui paduan intervensi medik, keterampilan fisik, keteknisian medik dan atau rehabilitatif untuk mencapai kemampuan fungsi yang optimal.
 
Pelayanan Rehabilitasi Medik meliputi:
  • Fisioterapi
  • Okupasi Terapi
  • Terapi Wicara
 
Fisioterapi
Fisioterapi termasuk ke dalam tindakan rehabilitasi medik untuk memelihara, mengembangkan, dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan, dengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan (fisik, elektroterapi, dan mekanis), pelatihan fungsi dan komunikasi.
 
Terapi Wicara
Terapi wicara termasuk dalam tindakan rehabilitasi medik untuk memulihkan, mengupayakan kompensasi atau adaptasi fungsi komunikasi, bicara, dan menelan melalui pelatihan remediasi, stimulasi, dan fasilitas. 
 
Okupasi Terapi
Okupasi Terapi termasuk dalam tindakan rehabilitasi medik, yang bertujuan untuk membantu seseorang yang mempunyai keterbatasan fisik, mental, serta kognitif, menjadi tidak ketergantungan pada orang lain dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
 


RS UKRIDA dinaungi oleh PT Upadana Krista Dipta Arjasa
Jl. Arjuna Utara No. 7G, Jakarta Barat